SPMS (Sekolah Pasar Modal Syariah) Level 1,2 & 3 - “Millenial Investing : Secure Your Financial Future”
Rabu tanggal sembilan maret tahun dua ribu dua puluh dua bertempat di Meeting Room FEBI IAIN Pekalongan dan Zoom Meeting dengan sistem hybrid, telah dilaksanakan Sertifikat Keahlian Pendamping Ijazah dan Sekolah Pasar Modal Syariah Level 1,2 & 3 dengan tema “Millenial Investing : Secure Your Financial Future” oleh Unit Kegiatan Mahasiswa Kelompok Studi Pasar Modal Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Pekalongan 2022.
Kegiatan ini merupakan gabungan dari program kerja UKM KSPMS FEBI IAIN Pekalongan dengan Jurusan Ekonomi Syariah. Kegiatan berjalan sebagaimana mestinya dimulai dari pembukaan, dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Bapak Fanny Rifqi El Fuad (Kepala KP BEI Jateng 1), Bapak Ahmad Nurayanto (Trainer KP BEI Jateng 1) dan Bapak Nico Pracahya (Trainer Phintraco Securitas). Kemudian dilanjutan dengan sesi tanya jawab dan diakhiri dengan penutup. Kegiatan ini dilaksanakan dengan sistem hybrid dimana 50 peserta hadir secara offline di Meeting Room FEBI IAIN Pekalongan dan peserta lainnya mengikuti secara online via Zoom Meeting. Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WIB tanggal ditetapkan dan ditutup pukul 16.10 WIB.
Komentar
Posting Komentar